.Kelas X di SMK Negeri 4 sifatnya wajib menjalani kegiatan praktek kewirausahaan dengan BERDAGANG SEMBAKO. Tiga bulan setelah diterima disekolah ini kepada siswa kelas X materi pembelajaran kewirausahaan diberikan secara teoritis dan berbagai motivasi, tiga bulan kemudian praktek Dagang sembako bekerja sama dengan Teaching Factory Sekolah karena mereka membeli barang kesekolah secara kredit. Sekarang setelah semangat wirausahanya tumbuh, teaching factorynya mulai kuwalahan memenuhi order anak-anak.
Yang membanggakan mulai tumbuhnya kreativitas dan inovasi mereka. Selain usaha pertama secara berkelompok menjual sembako mereka secara perorangan menjual kue, jual asesoris, jual mie ayam, nasgor, es dll. Memang usaha mereka kecil dan belum bergengsi, tetapi jangan difikir tidak menghasilkan. Kalau dihitung 1 kue laku untungnya Rp 200 kalau sehari laku 40 kue berarti untung Rp 8000, sebulan 20 kali jual keuntungannya sudah Rp. 160.000 lumayan buat bayar SPP. Maju terus untuk menjadi SISWA PENGUSAHA, INGAT UNTUK MENJADI BESAR DIMULAI DARI KECIL, tetap kreatif dan inovatif siswa SMKN 4 Jember.
0 komentar:
Posting Komentar