Sabtu, 08 November 2014

Awalnya lulusan SMK disiapkan untuk mengisi kelum sepenuhnya ebutuhan tenaga kerja menengah kebawah, lalu booming Kini SMK mulai resah karena lowongan pekerjaan susah didapat. Lalu tujuannya bergeser lulusannya harus mandiri. Pola fikirnya belum kesana, pelajaran kewirausahaan belum sepenuhnya mengarah pada praktek tetapi masih banyak bersifat teoritis.Seandainya 3 tahun di maksimalkan dalam pelajaran kewirausahaan apa sudah mandirikah mereka ?
  • Rendi Phozank prakerin anak SMK kalau bisa minim 6 bln dan tempat.nya gak asal"an
  • Raden Arif Suryodiningrat mungkin kemandirian....sert penumbuh kembangan jiwa kewirausahaann... perlu ditingkatkan lagi.... tdk hanya terori saja... melainkan praktek...langsung ke lapangan......... n mungkin perlu diadakan semacam workshop atau seminar terkait dgn kewirausahaan..... SMK BISA.... smk4 jaya
  • Sugeng Romadhoni Semoga tahun 2020 tidak menjadi antiklimaks eksistensinya SMK. Perlahan tapi pasti SMK yg didirikan tdk untuk mendidik memperoleh keterampilan akan terkikis zaman perlahan akan ditinggalkan peserta didik. Dan gulung tikar.
  • Sunyoto Sutyono Bagaimana caranya agar lulusan SMK tidak menyumbang pengangguran di Indonesia. Solusianya siap kerja, siap mandiri. Pembinaan kewirausahaan dan bursa kerja keduanya lebih efektif lagi .

Rabu, 10 September 2014

jatuh bangun ku ajari dan kuberi motivasi, dukungan kepada istri, anak dan menantu, untuk mencoba bisnis yang bersungguh-sungguh (jemput pelanggan, aktif, kreatif, pelayanan prima), Tetapi hasilnya belum maksimal karena system pemasarannya sampingan (menunggu dan pasif), Selama sifatnya sampingan maka hasilnya juga sampingan/ tidak maksimal.

Senin, 08 September 2014

SISWA KEBANGGAAN. Beberapa kali kutulis sesuatu yang ada dalam pikiranku tetapi beberapa kali juga kuhapus. Begitulah kalau lagi tidak selera, terlalu njlimet ipertimbangannya ini tidak pas itu tidak pas. Terlintas tiba-tiba syair lagu anak-anak jaman dulu untuk direnungkan menjadi siswa berbudi : Judulnya PERGI SEKOLAH :
Oh ibu dan ayah selamat pagi, Kupergi sekolah sampai kan nanti.
Selamat belajar nak penuh semangat, Rajinlah selalu tentu kau dapat.
Hormati gurumu, sayangi teman, itulah tandanya kau murid budiman.

Minggu, 29 Juni 2014

KAMPUS WIBAWA TENGAH KOTA
Oleh Pak Sunyoto

Graha wiyata di tengah kota
berdiri tegar nan wibawa
Garis usia tua melekat erat
pada dinding dan jendela jendela
Palm raja berjajar membelakanginya
dunnya melambai menebar pesona
elok nian tiada dua
Salaksa anai-anai tersihir hadir
bergilir masuk selangsangnya.

Disini
susah bernafas lega 
namun derai tawa riang terus menggema
bergaung-gaung gaung direlung gedung-gedung
bersama guru cendekia
mengolah nalar merajut asa
menggapai mimpi kehidupan nyata
di kampus wibawa tengah kota
tercinta

Jember 30 Juli 2009.

Minggu, 22 Juni 2014

CERITA SUPER MINI. Mau jadi guru ? susah....... sekarang rebutan jam, jadi musti cepet lulus S1 nya. kalau tidak.... bakal tidak kebagian tempat. Begitu kataku pada anakku yang tidak segera menyelesaikan kuliahnya. Dia memang sempat cuti mengandung dan melahirkan, lalu sibuk dengan anaknya. Tetapi peraturan dari tahun ketahun berubah, tuntutan perguruan Tinggi semakin sulit, jadi kalau tidak berusaha keras dan cepet-cepet bisa-bisa GAGAL. Yah akhirnya kemarinselangkah maju, dia sudah bisa melaksanakan seminar skripsinya, tinggal selangkah lagi ujian BAB IV Dan V , Never give up
MOHON PAMIT
oleh Sunyoto

Hatiku telah terpikat
pada pohon palm raja didepanmu.
Memoriku terpaku pada jendela tinggi, abu-abu
gedung tua berwibawa jaman belanda
saksi bisu, ku pernah disana

Gairahku terbakar oleh renyah gerai tawamu.
Senyum tulus menghapus kecewamu
Candaku candamu, suara teduh mu
meluluh lantakkan semua amarahku, amarahmu
ter ramu bagai bumbu penyedap
santapan bergizi penyemangat kerja kerasku
Sungguh....... 2009 -2014 masa indah bersamamu.

Kini semua, akan segera berlalu kawanku.
Pengembaraan berikutnya telah menunggu
ketika cakrawala memerah diufuk senja
kereta kehidupan membawaku serta
meninggalkan kampus wibawa ditengah kota
memasuki episode cerita sosok manusia
pasca purna.

Mohon maaf dan terima kasih, mohon pamit, semua.
Kenangan indah, tetap tertambat disana.
Kenanglah aku di sisi baik ku
jadikan pelajaran sisi burukku
Itupun, kalau kau mau.

Jember 1-6-2014.


Sabtu, 21 Juni 2014

Kepala sekolah sudah sekian kali mengikuti pelatihan, kini guru-guru mengikuti pelatihan, buku untuk guru dan siswa disediakan, 2014 tinggal go kurikulum 2013, semoga hasilnya pendidikan lebih bermutu, anak didik yang cerdas, berpengathuan luas, berkarakter terpuji, terampil dan mampu bersaing.
Suka